Tayang ki'

#EWAKOPSM

PLAY

SHARE YOUR MOMENT

VIA TWITTER :
1. FOLLOW TWITTER @MACZMAN_ORI DAN @PSM_MAKASSAR
2. TWEET GAMBAR DENGAN HASHTAG #EWAKOPSM
VIA INSTAGRAM :
1. FOLLOW INSTAGRAM @THEMACZMAN_ORI DAN @PSM_MAKASSAR
2. POST GAMBAR DENGAN HASHTAG #EWAKOPSM

Duel Klasik, PSM Ungguli Persebaya 2-1



The Macz Man https://the-maczman.com/read/600/Duel-Klasik-PSM-Ungguli-Persebaya-2-1



The-Maczman.com, Makassar - PSM Makassar tampil dominan ketika menaklukkan tamunya Persebaya Surabaya dengan skor 2-1 (17/7/2019). Tim Bajul Ijo yang sempat menyamakan kedudukan di babak pertama harus pulang dengan tangan hampa setelah Ferdinand Sinaga kembali mencetak gol penentu bagi PSM.

Tim Juku Eja yang mengurung pertahanan tamunya di awal pertandingan unggul cepat melalui gol Guy Junior pada menit ke-18. Gol berawal dari umpan terukur Wiljan Pluim ke tiang jauh, Guy Junior yang berdiri bebas menanduk bola yang tak mampu dihalau kiper Persebaya Miswar Saputra. Skor 1-0 untuk keunggulan PSM.

Di penghujung babak pertama, Irfan Jaya membawa angin segar bagi tim Persebaya. Sepakan kaki kirinya memanfaatkan umpan tarik Manu Dzalilov membuat skor menjadi imbang 1-1. Gol pemain asal Sulsel ini menghentikan catatan buruk Persebaya yang 15 tahun tak mencetak gol kala bertanding di kandang PSM.

Di babak kedua, pelatih PSM Darije Kalezic menarik Bayu Gatra dan memainkan striker Ferdinand Sinaga. Pergantian ini membawa hasil setelah pada menit ke-68 Ferdinand membawa PSM unggul 2-1. Umpan silang M. Rahmat dari sisi kiri diselesaikan dengan sundulan oleh The Dragon yang membuat Miswar Saputra kembali memungut bola dari gawangnya.

Kemenangan ini membuat PSM naik ke peringkat keenam dengan 13 poin dari 6 pertandingan. Peringkat pertama masih dihuni Tira Persikabo yang mengumpulkan 19 poin dari 9 kali bertanding. Pertandingan selanjutnya PSM akan dijamu oleh Persija Jakarta di leg pertama final Piala Indonesia pada tanggal 21 Juli. 

Komentar

CONTACT

The Macz Man
( 082188038402, Line : @eyd2760g)
Email : themaczman.ori@gmail.com
Kelompok Suporter PSM Makassar

Copyright © 2017 - The Macz Man | All Rights Reserved

Powered By : ADT14 , Designed By : DRM